• Indeks
  • Redaksi
  • Tentang Kami
Senin, 5 Januari 2026
gentaandalas.com
  • Berita
    • Liputan
    • Berita Foto
    • Sorotan Kampus
    • Feature
    • Laporan
      • Laporan Utama
      • Laporan Khusus
  • Aspirasi
  • Wawasan
  • Riset & Survei
  • Aneka Ragam
    • Konsultasi
    • Komik
    • Resensi
    • Galeri
  • Sosok
  • Sastra & Budaya
    • Sastra dan Seni
    • Rehat
    • Khasanah Budaya
  • Gentainment
    • Seputar Genta
    • Karya Calon Anggota
  • Digital
    • Tabloid
    • Genta Antara
    • Buletin
  • Berita
    • Liputan
    • Berita Foto
    • Sorotan Kampus
    • Feature
    • Laporan
      • Laporan Utama
      • Laporan Khusus
  • Aspirasi
  • Wawasan
  • Riset & Survei
  • Aneka Ragam
    • Konsultasi
    • Komik
    • Resensi
    • Galeri
  • Sosok
  • Sastra & Budaya
    • Sastra dan Seni
    • Rehat
    • Khasanah Budaya
  • Gentainment
    • Seputar Genta
    • Karya Calon Anggota
  • Digital
    • Tabloid
    • Genta Antara
    • Buletin
gentaandalas.com
Home Aneka Ragam

Mufasa : Awal dari sang legenda

oleh Redaksi
27 Desember 2024 | 11:45 WIB
(Poster Film Mufasa: The Lion King/Tempo)

(Poster Film Mufasa: The Lion King/Tempo)

ShareShareShareShare

 

(Poster Film Mufasa: The Lion King/Tempo)

Oleh: Lara Elisa Putri*

Film Mufasa: The Lion King mengajak penonton menyelami perjalanan epik masa kecil Mufasa, yang membentuknya menjadi sosok raja legendaris. Kisah ini dimulai dengan dongeng indah tentang Miele, sebuah tempat yang melambangkan harmoni sempurna antara makhluk hidup dan alam. Namun, kedamaian itu hancur ketika sebuah tragedi memisahkan Mufasa kecil dari orang tuanya.

Setelah terpisah, Mufasa diselamatkan oleh Taka, seekor singa muda yang merindukan kehadiran seorang saudara. Mufasa pun menemukan tempat baru di tengah keluarga Taka. Namun, konflik muncul ketika Obasi, ayah Taka, menganggap kehadiran Mufasa sebagai ancaman. Di sisi lain, Eshe, ibu Taka, berusaha melindungi Mufasa dan membantunya beradaptasi di lingkungan baru. Ketegangan semakin memuncak saat Mufasa harus membuktikan dirinya melalui sebuah pertandingan penting.

Cerita semakin kompleks ketika tahta yang semula ditakdirkan untuk Taka berada di tengah konflik keluarga. Situasi semakin genting dengan serangan dari sekelompok singa putih yang memaksa Mufasa dan Taka untuk melarikan diri. Perjalanan ini menjadi ujian bagi keberanian dan kebijaksanaan mereka, menciptakan ikatan sekaligus persaingan yang akan memengaruhi takdir keduanya di masa depan.

BACA JUGA  Realita Terkikisnya Tenaga Manusia di Masa Depan

Film ini menggarisbawahi bahwa menjadi seorang pemimpin tidak hanya membutuhkan warisan, tetapi juga keberanian untuk menghadapi ketakutan. Taka, meskipun pewaris tahta, tidak memiliki keberanian yang diperlukan untuk menjadi raja. Sebaliknya, Mufasa menunjukkan keberanian yang luar biasa, seperti ketika ia berjuang menyelamatkan Serabi dari injakan gajah, sementara Taka lebih memilih menyelamatkan dirinya sendiri. Perbedaan karakter ini menjadi sorotan utama yang menegaskan mengapa Mufasa lebih layak menjadi pemimpin.

Sinematografi dalam film ini sangat memukau. Visual yang hidup, pencahayaan yang rapi, dan detail yang luar biasa menciptakan pengalaman sinematik yang realistis. Setiap adegan dirancang dengan sangat teliti, memberikan kesan nyata yang mendalam. Selain itu, pemilihan musik dan efek suara dalam film ini sangat selaras dengan narasi, sehingga mampu membangkitkan emosi penonton. Musiknya tidak hanya melengkapi adegan, tetapi juga memperkuat hubungan emosional antara penonton dengan kisah Mufasa dan Taka. Namun,  Pengembangan karakter dalam film ini kurang mendalam,beberapa tokoh utama tampak satu dimensi dan tidak mengalami perkembangan yang berarti sepanjang cerita. Selain itu, dialog dalam film ini kadang terasa kaku dan kurang natural, membuat emosi yang ingin disampaikan tidak sepenuhnya sampai ke penonton

BACA JUGA  Menilik Alasan di Balik Bertahannya Fenomena Mistik dan Gaib

Mufasa: The Lion King menghadirkan narasi mendalam tentang keluarga, kepemimpinan, dan perjuangan untuk menemukan tempat di dunia. Film ini bukan hanya sekadar prekuel dari cerita legendaris The Lion King, tetapi juga eksplorasi emosional yang memperkaya semestanya. Dengan visual yang memukau dan suara latar yang kuat, film ini berhasil menghidupkan kembali dunia yang penuh keajaiban sekaligus mengajak penonton merenungkan nilai-nilai kepemimpinan dan keberanian. Perspektif yang berbeda dari Mufasa dan Taka memberikan dimensi baru pada cerita, menjadikannya sebuah perjalanan yang penuh makna dan tak terlupakan.

 

Editor: Nurul Ilmi Ramadhani 

 

penulis merupakan Mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Andalas

 

BagikanTweetBagikanKirim

Baca Juga

(Ilustrasi/Dila Febrianti)

Bahaya Cacingan Menjadi Alarm Gizi dan Lingkungan

31 Agustus 2025 | 09:49 WIB

Kehangatan Keluarga yang Lahir dari Cinta, Bukan Ikatan Darah

25 Agustus 2025 | 15:18 WIB
Ilustrasi/Pitri Yani

Legal Tapi Tidak Adil, Izin PT. Sumber Permata Sipora Ancam Pulau Sipora

30 Juni 2025 | 09:44 WIB
Foster Film Jumbo/ anamifilm.com

Jumbo: Perjalanan Keberanian di Tengah Luka”

12 April 2025 | 20:34 WIB
Poster Film About Family/detik.com

About Family: Pilihan Hidup dan Warisan Keluarga yang Menguji Hati

16 Januari 2025 | 09:22 WIB
(Poster Film 2nd Miracle In cell No 7/ Liputan6)

2nd Miracle in Cell No 7: Cinta, Harapan dan Keajaiban di Balik Jeruji

6 Januari 2025 | 12:01 WIB

TERPOPULER

  • Mediasi antara pekerja, perwakilan Kerapatan Adat Nagari (KAN) dengan pihak Politeknik Negeri Padang pada Rabu (31/12/2025) (Genta Andalas/Zaki Latif Bagia Rahman)

    Kebijakan Outsourcing PNP Picu Protes dan Rencana Somasi Pekerja

    0 bagikan
    Bagikan 0 Tweet 0
  • Sebulan Pascabanjir Bandang, Warga Batu Busuk Masih Berjuang Pulih

    0 bagikan
    Bagikan 0 Tweet 0
  • Ketika Meme Membuat Para Pejabat Tidak Lagi DiSakralkan

    0 bagikan
    Bagikan 0 Tweet 0
  • Kronologi Korupsi Alat Laboratorium yang Jerat Petinggi UNAND

    0 bagikan
    Bagikan 0 Tweet 0
  • Menjaga Silek di Zaman Modern

    0 bagikan
    Bagikan 0 Tweet 0
gentaandalas.com

Genta Andalas © 2025

Laman

  • Indeks
  • Tentang Kami
  • Pembina
  • Kontak
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber

Follow Us

  • Home
  • Berita
    • Berita Foto
    • Liputan
    • Sorotan Kampus
    • Feature
  • Laporan
    • Laporan Khusus
    • Laporan Utama
  • Aspirasi
  • Wawasan
    • Teknologi
  • Riset dan Survei
  • Aneka Ragam
    • Konsultasi
    • Resensi
    • Komik
    • Galeri
  • Sastra dan Budaya
    • Sastra dan Seni
    • Rehat
    • Khasanah Budaya
  • e-Tabloid
    • Digital
  • Sosok
  • Gentainment
    • Seputar Genta
    • Karya Calon Anggota
  • Tentang Kami
  • Pembina
  • Redaksi
  • Agenda
    • Pekan Jurnalistik
    • Sumarak Jurnalistik
  • Pedoman Pemberitaan
    • Pedoman Pemberitaan Media Siber
    • Pedoman Pemberitaan Ramah Anak
  • Disclaimer
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak