Jurusan Antropologi Sosial Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Andalas (Unand) mengadakan pameran etnofotografi Mentawai 2022 di Gedung B dan Gedung C FISIP Unand. Pameran ini diadakan dalam rangka memeriahkan Dies Natalis FISIP Unand yang ke-29, Selasa (17/5/2022). Etnofotografi Mentawai merupakan penggunaan fotografi sebagai metode analisis kebudayaan, tata hidup, pengaturan dan komunikasi dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Mentawai.
Pameran ini dinikmati oleh pengunjung dalam keadaan gelap dengan membawa satu batang lilin sebagai penerangannya. Hal ini berguna agar pengunjung dapat fokus melihat karya-karya yang ditampilkan dalam pameran.
Peresmian pembukaan pameran dengan melakukan pemotongan pita oleh Wakil Dekan III FISIP Unand, Lucky Zamzani di belakang Gedung B FISIP Unand, Selasa (17/5/2022). (Genta Andalas/Nabila Annisa)Para pengunjung menikmati Pameran Etnofotografi di ruangan yang gelap dengan membawa lilin sebagai penerangan di Gedung B FISIP Unand, Selasa (17/5/2022). (Genta Andalas/Muhammad Rivaldo)Sikerei, tokoh adat Mentawai yang dipercayai sebagai penyembuh penyakit yang dikenalkan pada Pameran Etnofotografi Mentawai di Gedung B FISIP Unand, Selasa (17/5/2022). (Genta Andalas/Muhammad Rivaldo)Pemutaran video kehidupan masyarakat Mentawai pada Pameran Etnofotografi Mentawai di Gedung B FISIP Unand, Selasa (17/5/2022). (Genta Andalas/Muhammad Rivaldo)Etnofotografi makanan khas ulat sagu yang biasa dimakan oleh masyarakat Mentawai pada Pameran Etnofotografi Mentawai di Gedung B FISIP Unand pada Selasa, (17/5/2022). (Genta Andalas/Nabila Annisa)Persembahan Randai oleh Kerabat Antropologi Institut Seni Indonesia (ISI) Padang Panjang dalam rangka memeriahkan pembukaan Pameran Etnofotografi Mentawai di Gedung C FISIP Unand, Selasa (17/5/2022). (Genta Andalas/Nabila Annisa)